Senin, 26 Desember 2011

Manga Rurouni Kenshin

Nobuhiro Watsuki-sensei, mangaka yang mengarang Rurouni Kenshin akan melanjutkan kembali serial ini pada edisi bulan Juni majalah komik Jump Square dari penerbit Shueisha, yang akan rilis pada 2 Mei 2012.
Majalah tersebut juga mengumumkan kalau Rurouni Kenshin akan kembali sebagai "reboot". Berita lebih lanjut tentang ini akan diumumkan pada seri selanjutnya Jump Square.

Sambil menunggu versi live-action dari Rurouni Kenshin yang akan rilis nanti, para fans juga dapat mencicipi komik "reboot"nya pada bulan Mei Tahun depan nanti. Kapan komiknya masuk ke Indonesia? Kita tunggu saja tanggal mainnya.















Sumber: ANN

Tidak ada komentar:

Posting Komentar