Sabtu, 17 Desember 2011

PSVita Dengan Game PSP

Munculnya PSVita kemarin sangat membuat gebrakan besar bagi para gamer, dan karena PSVita sudah keluar di Jepang sekarang kita akan membahas game PSP yang dijalankan di PSVita. Akan seperti apa game PSP yang dimainkan di PSVita? :3


Seperti yang dijanjikan Sony, PSVita akan support dengan game PSP yang di download melalui playstation store. Dan ternyata Sony memberi jawaban yang sangat menarik untuk semua penggemar game PSP~ Seperti yang diketahui game PSP belakangan ini seperti Final Fantasy Type-0 mempunyai kualitas grafis yang agak sedikit lebih bagus dari game PSP lainnya, namun itu pun menjadi masalah baru karena adanya Frame Drop yang membuat gamenya sedikit patah dan lag. Kualitas 3D di PSP juga tidak sebagus yang dikira karena semua gambar akan Pixeling atau terlihat bertitik-titik, dan PSP juga tidak dapat merender gambar dengan padangan yang jauh.

Nah~ disini saya akan memberi kalian gambar perbandingan game PSP yang dimainkan di PSVita dan PSP.
"Sebelum melihat gambar perlu diingat gambar yang ditampilkan dibawah seluruhnya adalah game PSP bukan game PSVita"






Bagaimana menurut kalian? ^^ Dengan spec hardware dan layar OLED yang besar di PSVita game yang didesain sedemikian rupa untuk PSP pun dapat terlihat perbedaan kualias yang dihasilkannya. Frame Drop juga tidak akan terasa dengan spec PSVita yang tinggi beserta Quad-core Processornya~

Game PSP dimainkan di PSVita saja kualitasnya naik, sudah terbayang akan seperti apa kualitas gambar game yang didesain khusus untuk PSVita? ^^

Image by Andriasang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar