Banyak faktor yang memicu pemanasan global, dan bikin bumi kita makin rusak. Salah satunya adalah polusi. Polusi terbesar biasanya datang dari pabrik atau kota. Tiga kota inilah penyumbang terbesar dalam kerusakan lingkungan dan bikin bumi kita makin panas. Hati-hati ya, kalau berkunjung ke sini!
Sukinda, India
Sukinda adalah daerah tambang kromium terbuka terbesar di India. Zat kromium yang dipakai buat melapisi besi anti karat ini, ternyata bisa berbahaya bagi kesehatan kalau dihirup atau ditelan. Di daerah ini, 60% dari air minum mengandung kromium dua kali lebih banyak dari standar internasional. Jumlah orang yang berpotensi terkena akibat dari polusi ini adalah 2,4 juta orang.Linfen, Cina
Jangan jemur pakaian kita di kota ini. Soalnya sebelum kering, pakaian kita bakalan jadi hitam karena kandungan karbon yang ada di udara kota ini. Maklum, kota Linfen adalah daerah tambang dan pembakaran batu bara terbesar di Cina. Ada kira-kira 3 juta orang yang berpotensi terkena efek buruk dari polusi ini.
Chernobyl, Ukraina
Sejak reaktor nuklir meledak di kota ini pada tanggal 26 April 1986, pabrik itu melepaskan radiasi 100 kali lebih kuat daripada yang terjadi di Hirosima dan Nagasaki. Sekarang penduduknya hanya bisa menghuni area 30 km dari pabrik itu tapi tetap saja tingkat polusinya sangat tinggi. Dari tahun 1992 sampai tahun 2002, ada setidaknya 4.000 orang terkena kanker tiroid. 5,5 juta orang berpotensi terkena efek negative lainnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar